Sabtu, 08 Juli 2017

Curug Gunung Putri Desa Cepedak Kecamatan Bruno Kabupaten Purworejo Menjadi Tempat Wisata Trend Di Tahun 2017


Curug Gunung Putri Desa Cepedak Kecamatan Bruno Kabupaten Purworejo Menjadi Tempat Wisata Trend Di Tahun 2017


Mulai update lagi guys, kemarin tika libur lebaran 1 Minggu . Nah sekarang tika akan kasih info mengenai tempat wisata yang lagi trend di Purworejo Jawa Tengah Indonesia . Tempat wisata ini memang belum banyak pengunjung interlokal, kebanyakan lokal alias warga Kabupaten Purworejo saja .

Wisata ini cocok buat kalian yang berada di kota dengan banyaknya pekerjaan yang membuat fikiran jadi penat . Area ini penuh dengan hutan pinus dan pastinya jalanan yang harus dilewati tidak segampang di kota ya . Memang, jalanan disini sudah bisa dikategorikan  lumayan dari pada jalanan lain. Jalanan yang begiru terjal bisa-bisa kalian harus mendorong motor supaya bisa melewatinya. Tapi tenang kalian jangan khawatir disini gantian lho, jadi satu arah yang mau ke lokasi sama yang mau keluar lokasi salah satunya harus berhenti supaya kendaraan bisa melewatinya .



Curug Gunung Putri namanya, iya, curug memang selalu berkesan pada alam ya guys . Curug ini tidak bisa buat mandi atau main air, dikarenakan curug ini aliran airnya kecil, tapi panjangnya nggak kalah sama curug lainnya . Curug Gunung Putri terletak di Desa Cepedak Kecamatan Bruno Kabupaten Purworejo . Tiket masuk untuk hari biasa di kenakan Rp: 5.000/orang . Sedangkan untuk parkir motor dikenakan Rp: 2.000/motor .

Nah dari pada penasaran, mending lihat nih foto di bawah ini



 Berjalan Keatas Menuju Curug Gunung Putri

 Lokasi 

 Batu Besar Dekat Lokasi

 Ayunan Pohon Pinus

 Taman Payung Pelangi

 




 
Di jembatan awang-awang dan bingkai love bisa juga lho dijadikan tempat untuk memacu adrenaline kalian dengan ketinggian .

 
Hutan pinus kawasan Curug Gunung Putri Cepedak Bruno Purworejo



Indah bukan ?? Yuk segera kunjungi Wisata ini yang pastinya tidak akan menguras dompet . Jangan sampai ketinggalan ya , keburu ganti trend wisata lain .




BUKALAPAK

0 komentar:

Posting Komentar